Hari Kedua SAS Kelas 2 SDN 61 Karara kota Bima Semakin Bersemangat, dengan Kunjungan Pengawas Pembina menjadi Penyemangat Baru .

Hari Kedua SAS Kelas 2 SDN 61 Karara kota Bima Semakin Bersemangat, dengan Kunjungan Pengawas Pembina menjadi Penyemangat Baru . 

Karara, 9 Desember 2025 — Pelaksanaan Sumatif Akhir Semester (SAS) Ganjil di kelas 2 SDN 61 Karara Kota Bima memasuki hari kedua. Siswa-siswi tampil percaya diri dan semakin fokus dalam mengerjakan setiap soal.

Semangat belajar mereka semakin bertambah ketika Pengawas Pembina, Bapak Mashullah, S.Pd., hadir melakukan kunjungan monitoring di sekolah. Kehadiran beliau menjadi dukungan moral yang besar bagi para guru maupun peserta didik.

Didampingi oleh wali kelas dan kepala sekolah, beliau meninjau langsung suasana ruang ujian, memastikan pelaksanaan SAS berjalan tertib, nyaman, serta sesuai prosedur.

“Anak-anak terlihat sangat antusias dan disiplin dalam mengerjakan ujian. Saya sangat mengapresiasi kerja keras guru-guru dan manajemen sekolah yang terus menjaga kualitas layanan pendidikan,” ujar Bapak Mashullah, S.Pd. dalam kunjungannya.

Wali kelas bersama guru pendamping juga terus memberikan arahan agar siswa tetap tenang, jujur, dan percaya diri selama mengerjakan soal. Tidak hanya itu, motivasi kecil penuh kasih dari guru mampu membuat wajah ceria siswa terpancar meski sedang menghadapi ujian 

Monitoring ini menjadi pengingat positif bahwa pendidikan yang bermutu tercipta dari kerja sama antara sekolah, pengawas, guru, dan tentu saja usaha terbaik dari anak-anak hebat SDN 61 Karara(Atyk)